Manusia adalah makhluk yang diciptakan sempurna oleh sang Pencipta yang Maha ESA. Namun kesempurnaan itu bukanlah kesempurnaan yang langsung dapat diwujudkan, dan bukan hanya kesempurnaan fisik. Kesempurnaan yang dianugerahkan kepada kita adalah potensi untuk mendapat eksistensi dirinya dan menjadi lebih baik.
Berlatih untuk mejadi manusia yang lebih baik adalah menjadi keharusan bagi semua orang yang ingin mencapai kesuksesan (apa pun orientasi sukses itu), proses pembelajaran langsung dan interaksi langsung dengan sesama dan alam sekitar akan memberikan makna yang lebih mendalam.
NARATAS
ALAM bukan sekedar tempat berkumpulnya orang-orang yang senang dengan kegiatan
alam terbuka melainkan pula wadah untuk meningkatkan mentalitas dan
keterampilan kecakapan hidup. Berbagai kegiatan alam terbuka seperti hiking, camping, survival,
navigasi darat, panjat dinding dan lain sebagainya di kombinasikan dengan
pembiasaan pribadi yang mandiri, tanggung jawab, dan pembelajaran berdasarkan
pengalaman (experiential learning).
Kegiatan yang dilakukan disesuaikan dengan perkembangan fisik dan mental setiap orang yang bertujuan untuk membantu menumbuh kembangkan kembali potensi yang ada pada individu, sehingga semua potensi itu dapat teraktualisasikan dalam kehidupan sehari-hari.
Kegiatan yang dilakukan disesuaikan dengan perkembangan fisik dan mental setiap orang yang bertujuan untuk membantu menumbuh kembangkan kembali potensi yang ada pada individu, sehingga semua potensi itu dapat teraktualisasikan dalam kehidupan sehari-hari.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar